Sinopsis The Conjuring


THE CONJURING


Kali ini saya akan membahas film yg pada pertengahan tahun 2013 sempat booming,dan bertahan hampir 2 bulan di bioskop-bioskop,walau sudah agak lama tapi masih seru untuk ditonton.

Pada scene pertama diceritakan bahwa Boneka Annabelle adalah sebuah boneka yang dirasuki arwah seorang gadis yang sudah meninggal bernama Annabelle Higgins. Boneka Annabelle sangat misterius karena bisa berpindah-pindah tempat dengan sendirinya bahkan yang mengerikan, Boneka Annabelle tidak segan-segan mencelakaan orang, diantaranya membuat mobil yang membawa boneka ini mengalami kecelakaan.

Karena sangat bahayanya Boneka Annabelle ini, maka Ed dan Lorraine menyimpannya di Occult Museum dengan dikurung dalam lemari kaca. Pada tahun 1960 Ed  dan Lorraine adalah sepasang suami istri yg berprofesi sebagai demonologist atau pengusir setan, Lorraine adalah penyidik berbakat yang mempunyai indra ke-6,sedangkan Ed adalah demonologis satu-satunya yang di akui gereja. Ratusan kasus telah mereka tangani,dan yang paling berbahaya adalah kasus yang menipa keluarga Peron




Scene berubah ke tahun 1971 di Harrisville,Rhode Island ada pasangan suami istri Roger dan Carolyn Peron yang sedang pindah ke sebuah rumah pertanian tua di Harrisville, Rhode Island, bersama kelima putri mereka (yang cantik-cantik hehehe..) yaitu Andrea, Nancy, Christine, Cindy dan April.

Sejak pertama datang ke rumah itu sudah muncul keanehan yaitu anjing mereka yang bernama Sadie tidak mau masuk ke dalam rumah dan terus menggonggong ketakutan saat malam tiba dan april menemukan kotak musik tua dibawah pohon dipinggir danau.Saat anak-anak mereka yang bermain petak umpet dan tepuk tangan, mereka menemukan ruang bawah tanah rahasia yang tersegel.

Keesokan harinya terjadi hal yang lebih aneh lagi yaitu di badan Carolyn terdapat memar-memar, dan jam dirumah itu mati pada pukul 03:07 dan April menemukan Sadie tergeletak mati.Setelah itu peristiwa-peristiwa aneh dan mengerikan terus bermunculan yaitu muncul suara-suara misterius, bau daging busuk dan burung-burung yang tiba-tiba jatuh dengan leher patah.Dan pada saat Carolyn bermain petak umpet dan tepuk tangan bersama april yang tiba-tiba muncul tangan yang menepuk dari dalam lemari, sehingga carolyn berfikir itu April yang bersembunyi didalam lemari.tetapi ketika penutup mata Carolyn dibuka,tidak ada seseorangpun di dalam lemari.


Lalu pada saat malam hari kaki Christine ditarik oleh sesuatu, sambil setengah sadar Christine mengira Nancy sedang mengerjai dia, hingga tarikan kaki ke 2 yang begitu keras,sampai sampai tubuh Christine terseret dan hampir terjatuh dari tempat tidur, seketika itu Christine bangun dan melihat Nancy sedang tidur diranjangnya, ia ketakutan hampir menangis dan membangunkan Nancy dengan suara parau. Nancy yg mendengarpun bangun dan bertanya-tanya apa yang terjadi dengan saudarinya, Christine menjawab bahwa ada seseorang dibalik pintu,lalu Nancy pun bangkit dari ranjangnya dan mengecek dibalik pintu."tidak ada siapapun disini" ucap Nancy. tetapi Christine semakin ketakutan dan hampir menangis,ia berkata "seseorang itu berada tepat dibelakangmu Nancy" Nancy pun mulai merasa takut dan menengok perlahan,lalu seketika pintu kamar tersebut tertutup dengan keras dengan sendirinya.Christine pun teriak histeris sampai seisi rumah terbangun.Semua peristiwa aneh itu sepertinya bersumber dari sebuah kotak musik dan ruang bawah tanah.
Hingga pada suatu malam Roger mendapatkan pekerjaan mengirim barang ke Florida. Peristiwa aneh yang paling mengerikanpun mulai bermunculan. Pada suatu malam Carolyn mendengar seperti ada orang berkeliaran didalam rumahnya.Ia pun turun dari ranjang dan mengecek dari kamar ke kamar,hingga ia menemukan pintu yang menuju ruang bawah tanah terbuka,dengan sangat ketakuatan ia mengecek ke ruangan tersebut,tetapi tidak ditemukan seseorang pun,sehingga sebelum keluar ia berkata "siapapun kamu yang dibawah sana,aku akan menguncimu dari luar" ketika ia berbalik pintu menutup dengan sendirinya,saking kerasnya membuat ia terjengkang ke ruangan bawah tanah dan  terkunci.

Lalu keluar sebuah bola dari dalam lemari seperti dilempar orang. Seketika itu pun Carolyn ketakutan dan menaiki tangga.karena pintu terkunci ia berteriak histeris meminta tolong,lalu ia menemukan korek api yg ditinggalkan Roger pada saat pertama kali menemukan ruangan itu, ia menyalakannya,sampai ke dua kalinya ia menyalakan korek, ada suara anak kecil "hei,mau bermain petak umpet dan tepuk tangan" lalu dari belakang bahu Christine muncul tangan dan bertepuk tangan. Christine pun kaget dan menjerit histeris .(gue juga )


Disisi lain dikamar Andrea, Cindy yang berjalan sambil tidur menubruk lemari persis didepan tempat tidur Andrea, ketikaAandrea terbangun dan menaruh Cindy diranjangnya lalu Andre mendengar suara ketukan dari dalam lemari, ketika andrea mengecek dan membuka pintu, Cindy bangkit dari ranjangnya dengan wajah yang ketakutan, Andrea yang menoleh ke Cindy dengan heran menoleh ke atas lemari,ternyata diatas lemari mucul sesosok mengerikan bergaun putih kumal lalu menerjang Andrea.

Ia pun berteriak histeris, Roger yang baru pulang mendengar teriakan Andrea tersebut dan segera berlari, ia mendengar teriakan lain yg tak lain istrinya yang terkunci, lalu mereka berdua menghampiri Andrea. Merasa hantu di rumahnya sangat membahayakan, Roger dan Carolyn minta tolong pasangan paranormal terkenal yaitu Ed dan Lorraine Warren.

Setelah Ed dan Lorraine melakukan investigasi, diketahui bahwa rumah tua yang ditinggali keluarga Peron tersebut, pada abad 18 dihuni seorang penyihir wanita bernama Bathsheba. Agar tetap sakti dan cantik, Bathsheba tega membunuh anaknya sendiri sebagi tumbal kepada iblis.

Karena pada akhirnya ketahuan oleh warga sekitar bahwa Bathsheba adalah penyihir maka Bathsheba bunuh diri dengan gantung diri di pohon. Sebelum bunuh diri Bathsheba sempat melemparkan kutukan bahwa arwahnya akan terus gentayangan dan akan membunuh siapa saja yang merebut rumah dan tanahnya. Kutukan Betsheba terbukti karena setiap orang yang tinggal di rumahnya meninggal akibat bunuh diri atau dibunuh.



Setelah tahun yang dihadapi adalah roh jahat Bathsheba maka Ed dan Lorraine menyarankan dilakukan exorcist (ritual pengusiran setan). Exorcist hanya bisa berhasil dengan ijin Gereja dan Gereja tentu saja minta bukti bahwa rumah keluarga Perron benar-benar berhantu, maka Ed dan Lorraine dibantu seorang polisi bernama Brad dan Drew yang merupakan asisten Ed dan Lorraine ketika sedang menjadi dosen.

Mereka berusaha merekam kejadian mistik di rumah keluarga Perron dengan kamera dan video recorder. Setelah berusaha selama beberapa hari akhirnya Drew bisa merekam kejadian yang membuktian bahwa rumah Keluarga Perron memang angker. Peristiwa yang berhasil direkam Drew sangat mengerikan yaitu serangan Bathsheba kepada salah satu anak Keluarga Perron yaitu Nancy. Rambut Nancy dijambak Batsheba kemudian dibanting-banting. Untung Carolyn bisa menyelamatkan anaknya dengan cara menggunting rambut Nancy.

Setelah ada bukti kuat, Pastor Gereja menyetujui diadakan exorcist di rumah Keluarga Perron. Selama dilakukan exorcist, Keluarga Perron diamankan dihotel. Bahaya dari Bathsheba ternyata tidak hanya mengancam keluarga Perron tetapi juga mengancam keluarga Ed dan Lorraine. Bathsheba merasuki Boneka Annabelie kemudian berusaha membunuh anak perempuan Ed dan Lorraine yaitu Judy. Untung saja Lorraine punya indra keenam dan bisa merasakan bahaya yang mengancam nyawa Judy. Ed dan Lorraine bisa segera pulang kerumahnya dan bisa menyelamatkan Judy dari serangan Boneka Annabelle.

Tapi masalah yang lebih besar menunggu, Bathsheba merasuki Carolyn sehingga Carolyn pergi dari hotel dan pulang ke rumahnya bersama 2 anaknya, Christine dan April. Dengan badan Carolyn, Batsheba akan membunuh Christine dan April.

Dengan susah payah Ed, Lorraine, Roger, Brad dan Drew berhasil meringkus Carolyn yang akan membunuh anaknya sendiri dengan pisau. Carolyn akan dibawa ke Gereja untuk exorcist. Tapi ternyata arwah Bathsheba sangat kuat, tiap Carolyn ditarik keluar dari rumah memar-memar ditubuhnya berdarah-darah dan Carolyn kembali tertarik masuk ke dalam rumah. Maka tidak ada pilihan lain, exorcist diadakan di rumah Keluarga Perron walaupun tanpa Pastor. Dengan susah payah,Carolyn berhasil diikat di kursi dan Ed membaca doa yang harusnya dibaca seorang Pastor.


Arwah Bathsheba melakukan perlawanan dengan hebat bahkan bisa lolos dari ikatan dan berada dalam posisi siap membunuh April. Tapi untung saja Lorraine berhasil menemukan ide cemerlang untuk membangkitkan kesadaran Carolyn yaitu menceritakan suasana paling membahagiakan Carolyn bersama keluarga yaitu berlibur bersama keluarganya dipantai.Berkat cerita Lorraine,kesadaran Carolyn pulih sehingga akhirnya arwah Bathsheba bisa terusir dari tubuhnya.Exorcist telah berhasil.

Karena kasusnya sudah selesai maka sesuai kebiasaanya, Ed dan Lorraine menyimpan benda mistik yang menjadi sumber masalah rumah Keluarga Perron di  Occult Museum yaitu sebuah kotak musik.



Dan kabarnya,ending di film berbeda dengan kejadian aslinya...well..hanya Tuhan yang tahu benar.


My rating

Story : *****
Fright : ****
Gore : *
Overall : 4/5

Tonton Online
The Conjuring - Link 1
The Conjuring - Link 2

Sinopsis The Conjuring Sinopsis The Conjuring Reviewed by Unknown on 10:56 AM Rating: 5

1 comment:

  1. Conjuring memang film horror yang top, gak murahan. Untuk info meme valak conjuring silahkan kunjungi: memesegar.blogspot.co.id

    ReplyDelete

300 kedua
Powered by Blogger.